Powered By Blogger

Entri Populer

Jumat, 08 Oktober 2010

Cermati Peluang Bisnis Yang Ada

Wirausaha adalah idaman dan impian setiap kita yang saat ini bekerja ataupun tidak bekerja apalagi jika wirausaha yang kita geluti berhasil dan dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Wirausaha yang baik tentunya di sertai juga dengan manajemen dan perencanaan yang baik pula agar setiap usaha dan bisnis yang sedang di geluti akan berjalan dengan baik dan lancar.

Ketika kita sudah memiiki manajemen, modal dan tempat untuk usaha yang baik dan lancar muncul masalah baru yaitu tidak bisa melihat setiap peluang usaha. Nah, masalah seperti itu timbul karena kurangnya perencanaan dari awal yang kurang baik atau kurang tepat, lalu bagaimana sih caranya melihat setiap peluang bisnis atau usaha yang ada di sekitar kita ? Saya coba menuliskan cara semoga berkenan dan berguna ya :

Tempat tinggal
Peluang usaha / bisnis dapat anda temukan pada daerah tempat tinggal anda dan juga anda harus jeli melihat setiap peluang yang ada rumah sekitar cthnya membuka rumah makan kecil, membuka toko kelontong, membuka jasa sewa mobil dan lainnya.

Lingkungan kantor
Nah jika di lingkungan kantor anda juga bisa melihat peluang tersebut misalnya berjualan pulsa handphone kenapa saya bilang pulsa karena kebanyakan pegawai membutuhkan pulsa handphone dan kebanyakan mereka membutuhkan yang cepat dan instant, karena jika mereka harus beli di luar kantor tentunya itu tidak efesien dan efektif ketimbang mereka membeli di anda, cth lainnya menjual makanan ringan seperti coklat, chiki, kacang, mie instant dan snack lainnya kenapa saya bilang menjual makanan ringan karena biasanya para pegawai pada jam – jam tertentu seperti jam 15.00 mereka membutuhkan camilan seperti itu ketimbangan makanan berat.

Lingkungan sekitar
Cermati setiap lingkungan sekitar terutama lingkungan yang memang sudah menjadi lahan tempat usaha akan tetapi jika anda mendirikan usaha di tempat yang memang menjadi ladang usaha sebaiknya anda mendirikan usaha yang unik, menarik dan berbeda dengan yang usaha lainnya, selain itu jika memang anda sudah memulai usaha yang sama dengan yang lain sebaiknya akali dengan memberikan penawaran menarik seperti harga khusus, undian dan hadiah langsung, cth jika usaha sewa mobil yang anda dirikan sebaiknya berikan harga khusus untuk pelanggan setia dan pelanggan pertama atau berikan pelayanan yang maksimal kepada mereka dan sebagainya.
Nah demikian cara mencermati setiap peluang bisnis / usaha yang ada di sekitar anda. panenrental




http://forum.tabloidnova.com/showthread.php?p=86539

Tidak ada komentar:

Posting Komentar